MARI KITA KEMBALI BERPEDOMAN PADA ALQUR'AN DAN AS SUNNAH

Minggu, 13 Juni 2010

Rossi Alami Cedera


Anda tahu siapa Valentino Rossi. Pembalap Italia itu harus absen setidaknya selama dua bulan setelah mengalami patah tulang kering kaki akibat terjatuh dalam sesi latihan MotoGP Italia di Sirkuit Mugello, 
Sabtu (5/6). Pembalap berusia 31 tahun tersebut mengalami kecelakaan dalam sesi latihan terakhir menjelang babak kualifikasi.

Rossi yang tidak bisa mengendalikan motor Yamaha tunggangannya, terlempar dari motornya. Pembalap berjuluk ini tidak bisa bangun dan harus ditandu tim medis, Rossi mengalami patah tulang kaki kanan dan harus menjalani serangkaian operasi di sebuah rumah sakti di Florence. Setelah menjalani operasi Rossi kini telah dipindahkan ke sebuah rumah sakit di daerah Cattolica. Meski operasi berjalan lancar, bukan berarti resiko yang menanti Rossi sudah berhenti. Menurutnya setelah operasi dia masih harus berhati-hati untuk mencegah terjadinya infeksi. Rossi juga masih harus menjaga kakinya agar tetap tergantung. Hasil pemeriksaan menunjukkan kecelakaan itu menyebabkan tulang kering kaki kanannya patah dan merobek daging. Rossi langsung dibawa ke rumah sakit dan akan menjalani operasi secepatnya. Rossi sendiri sangat tenang menghadapi musibah yang dialami. "Saya tenang. Mereka (tim dokter) akan melakukan yang terbaik yang bisa mereka lakukan," jelasnya. Kecelakaan ini membuat peluang Rossi untuk mempertahankan gelar juara dunia praktis tertutup. 

Selain MotoGP Italia yang akan berlangsung Minggu besok, Rossi juga akan absen di MotoGP Inggris, Belanda, Catalan, Jerman dan Amerika Serikat. Saat ini, Rossi berada di urutan kedua klasemen sementara pembalap dibawah rekan setimnya, Jorge Lorenzo. Menurut situs web MotoGP (Www.motogp.com), The Doctor terlempar dari motornya saat menikung disebuah tikungan ke kiri saat sesi latihan terakhir tersisa  15 menit lagi. Terlihat, pembalap tim Fiat Yamaha tersebut ditandu keluar lintasan sambil memegang tangannya dengan kesakitan.

Belum ada pernyatan resmi dari tim Yamaha namun dipastikan, cedera tersebut akan memaksa Rossi absen lama di musim ini.


Cedera yang menimpa juara dunia Moto GP 9 kali, Valentino Rossi diperkurakan baru pulih lima atau enam bulan lagi. Namun The Doctor sudah tidak sabar dan ingin segera kembali ke lintasan balapan. Dokter yang melakukan operasi, Roberto Buzzi mengatakan pemulihan Rossi akan memakan waktu antara lima sampai enam bulan. Namun Rossi berharap bisa lebih cepat agar bisa tampil di GP Ceko, 15 Agustus 2010.

"Jelas, dokter Buzzi tentu harus berhati-hati dalam memberikan prognosisnya," kata Rossi seperti dilansir dari situs wwos.ninemsn.com.au, Sabtu, 12 Juni 2010.

"Yang penting saya ingin lebih baik lagi. Bahwa saya akan kehilangan empat atau enam race itu bukan masalah yang besar," tambahnya. "Saat terbaik untuk kembali adalah saat GP Ceko (15 Agustus). Namun itu belum tentu bisa terjadi," lanjut pembalap Fiat Yamaha itu.

Tidak ada komentar: